Komunitas Sendok Terbang

Komunitas Sendok Terbang

Sunday, March 30, 2014

R u j a k C i n g u r S u r o b o y o


Rujak Cingur khas Suroboyo yang menggoda


 Kebanyakan dari kita saat ini terlalu sering disuguhkan dengan kuliner-kuliner asing, khususnya dikalangan anak muda yang sudah mulai tidak melirik lagi makanan-makanan tradisional. Rujak cingur merupakan salah satu makanan tradisional khas kota Surabaya yang wajib anda kunjungi! Ketika berlibur ke kota pahlawan tersebut.. makanan lezat ini berkomposisi dari lontong, tahu, tempe, cingur, irisan beberapa jenis buah-buahan seperti ketimun, mangga muda, krai (sejenis ketimun khas Surabaya), bengkoang, dan nenas serta tak ketinggalan beberapa jenis sayur-mayur seperti kecambah/ tauge, kangkung, dan kacang panjang. 



Jika pembaca kesulitan mencari lokasi mencari penjualan makanan lezat ini, kalian dapat berkunjung ke pasar atum! Siapa sih yang gak mengenal pasar satu ini.. bahkan pelancong pun pasti berkunjung kesini, maka akan sangat mudah untuk menemukan banyak makanan khas surabaya di pasar satu ini. Salah satunya rujak cingur ini, ada bisa menemukannya di lantai dasar.. dekat penjualan dvd, pasti mudah untuk menemukannya, apalagai disajikan oleh mbak asli surabaya..dengan harga yang terjangkau cukup dengan keluarin duit 17 ribu loh...! 



Tempat makan rujak cingur di Surabaya
Rujak Cingur Ahmad Jais
Jl. Ahmad Jais No.40, Surabaya
Telp. (031) 5328443

Rujak Cingur Genteng
Jl. Genteng Durasim No.29
Telp. (031) 5358213

Rujak Cingur Sedati
Jl. Sedati Gede No.66, Sedati Sidoarjo
Telp. (031) 8678458

Warung Rujak Cingur Asmuni
Jl. Raya Jati Pasar No.49
Telp. (0321) 495450

Depot Mbuk Mariati
Jl. Jolotundo Lama No.57
Telp. (031) 5039792

Rujak Cingur Embong Sawo
Jl. Taman Apsari Surabaya (Wismilak Tennis Court)

Rujak Cingur Petemon
Jl. Petemon V / 75

Rujak Cingur Karmen
Jl. Karang Menjangan 5, Samping Traffic Light (Pertigaan Unair - Kr. Menjangan)

Rujak Cingur Bu Nur
Samping Jl. Demak Selatan I

Rujak Cingur Ciganjur
Jl. Tidar No.1

Rujak Cingur SK (Sungkono)
Jl. Mayjen Sungkono, Depan Pom Bensin, Dekat Billboard Repsol Surabaya
PTC (Pakuwon Trade Center) Surabaya
Telp. (031) 7393888

Rujak Cingur Warung Ijo
Jl. Genteng Muhamadiyah, belakang Hotel Weta, Surabaya



No comments :

Post a Comment